Kehidupan di Jepang. Mengenal Hari dan Bulan dalam Bahasa Jepang. Mudah Sekali.
Saat mempelajari bahasa, tema yang selalu tidak ketinggalan untuk dibahas adalah tentang nama hari dan bulan. Ya, karena dalam percakapan sehari-hari unsur nama hari maupun nama bulan kerap muncul sebagai pelengkap cerita. Nah, kali ini aku mau ajak Sahabat semua untuk menambah perbendaharaan kata dalam bahasa Jepang tentang menyebutkan nama hari dan bulan. Kehidupan di Jepang. Mengenal Hari dan Bulan dalam Bahasa Jepang.
Mengenal Hari dan Bulan dalam Bahasa Jepang. Mudah Sekali.
Tentu Sahabat sudah sangat familiar dengan Sunday, Tuesday, Wednesday, Thursday, Friday dan juga Saturday ya. Begitupun dengan aku, sejak duduk di bangku SMP, mulai berusaha giat untuk bisa menghafal nama-nama hari dalam bahasa Inggris. Bahkan di era sekarang, lagu-lagu untuk balita pun sudah ada yang bertema nama-nama hari menggunakan bahasa dari negeri paman Sam ini.
Bahasa Jepang memang bukan bahasa Internasional yang dipakai banyak negara, ia merupakan bahasa yang hanya khusus digunakan di wilayah dan oleh warga lokal. Namun karena Jepang memiliki daya tarik yang luar biasa, maka tidak heran para warga asing turut mempelajari bahasa yang didominasi oleh tulisan Kanji ini agar lebih nyaman dalam beraktivitas sehari-hari.
Tema yang mudah untuk belajar bahasa Jepang adalah mengenal nama-nama hari dan bulan. Umumnya kedua hal ini ditulis di kalender/almanak, buku agenda ataupun organizer dengan menggunakan huruf Kanji.
Belajar, yuk. Mengenal Hari dan Bulan dalam Bahasa Jepang
Dalam kalender Jepang, hari pertama awal pekan adalah hari Minggu atau Ahad. Jadi aku mulai sebutkan dari sana ya. Contohnya bisa dilihat pada gambar di bawah ini. Ini aku ambil saat sedang menunggu antrian berobat di salah satu klinik di Tsukuba. Kanji 日 ada di kolom paling kiri, sebagai pembuka pekan.
Kalender Bulan Agustus 2020 milik salah satu klinik di Tsukuba |
Penyebutan hari Ahad atau Minggu dalam bahasa Jepang adalah nichi youbi, 日曜日. Kanji 日, artinya adalah matahari atau sun.
Untuk hari Senin, disebut dengan getsu youbi, 月曜日. Kanji 月 memiliki arti bulan atau moon.
Ka youbi, 火曜日, adalah kata untuk menyebut hari Selasa. Api atau fire adalah arti dari kanji 火, yang dijadikan simbol hari Selasa.
水曜日 yang dibaca sui youbi, merupakan kata untuk menyebut hari selanjutnya, yaitu hari Rabu. Kanji 水 melambangkan air atau water.
Kata 木曜日 yang dibaca moku youbi untuk menunjukkan urutan hari kelima yakni hari Kamis. 木 menjadi lambang pohon atau tree.
Selanjutnya adalah kin youbi,金曜日 untuk menyebutkan hari Jumat. untuk kanji 金 bermakna uang / emas atau money.
Yang terakhir adalah do youbi, 土曜日. Kanji yang ditulis dengan 4 langkah ini 土 memiliki arti tanah atau soil.
0 comments
Terima kasih sudah berkunjung, dan berkomentar dengan santun 😊
Cara mengisi komentar:
Pilih NAME/URL, Ketik dengan URL Blog, Isi komentar 📝